Tips Bangun Cafe 100% Sukses Menguntungkan

Tips Bangun Cafe 100% Sukses Menguntungkan, Tingginya minat masyarakat yang lebih suka menghabiskan waktu santai di café, sebetulnya bisa menjadi ladang bisnis buat Anda. Bangun café adalah solusi terbaik untuk mendapatkan banyak keuntungan. Ada beberapa tips bangun café terjitu yang dapat Anda ikuti, terutama yang masih pemula dalam bidang tersebut. Cek semua penjelasannya di bawah ini.

Pilih Tempat Ramai Dan Nyaman

Tips bangun café pertama adalah pintar memilih tempat. Usahakan pilih tempat yang ramai dan strategis. Lokasi strategis yaitu yang sering dilewati banyak orang sehingga peluang didatangi pengunjung cukup besar. Jadi ada baiknya, Anda lakukan observasi tempat dulu sebelum memulai bangun café.

Jangan lupa ciptakan suasana café yang nyaman sehingga membuat pengunjung betah. Dengan begitu, kemungkinan akan datang lain di lain waktu bahkan mengajak lebih banyak orang. Menghias dengan tema-tema tertentu juga sangat dianjurkan untuk membuat café Anda makin unik.

Tidak Ada Salahnya Menyiapkan Konsep Lesehan

Bagaimana pun juga kenyamanan adalah nomor satu bagi pengunjung café. Maka, tidak ada salahnya Anda menghadirkan konsep lesehan, sebab sebagian besar orang merasa nyaman dengan hal itu. Jika berminat, Anda harus pisahkan ruang kafe khusus lesehan dengan area yang menggunakan meja kursi.

Baca juga | 5 tip membangun rumah dengan harga murah

Pilih Perlengkapan Usaha Murah Tapi Menarik

Tips bangun café berikutnya adalah pemilihan perlengkapan usaha. Saat bangun café, jangan hanya pikirkan soal eksterior saja, namun perhatikan juga tentang desain interiornya. Oleh sebab itu, Anda sangat tidak disarankan untuk beli perlengkapan café terlalu mahal tapi sama sekali tidak cocok dengan konsep atau tema café.

Lebih baik pilih perlengkapan interior dengan harga terjangkau tapi sesuai dengan konsep sehingga tidak terlalu kontras perbedaannya. Anda bisa tambahkan lukisan atau pajangan dinding berupa quote unik sehingga menarik perhatian orang. Bisa juga dengan menggunakan peralatan makan unik sehingga menjadi daya tarik pengunjung.

Beli Bahan Baku Secara Grosir

Jangan lupa usahakan untuk beli bahan baku secara grosir. Ingat, beli bahan baku untuk keperluan café dengan grosir ini akan meminimalisir biaya. Sebab, pedagang akan memberikan harga murah untuk pembeli grosir.

Apalagi, nantinya Anda akan melayani pengunjung café yang kemungkinan besar jumlahnya tidak sedikit. Bahan baku grosiran akan dapat sekaligus menjaga stok Anda. Sehingga tidak habis ketika pelanggan sedang banyak-banyaknya.

Buat Menu Makanan Lezat Dan Otentik

Pada umumnya, satu café punya beberapa menu unggulan. Menu unggulan tersebut akan dibuat dengan memfokuskan pada otentifikasi, cita rasa, dan kelezatan. Apalagi, jenis menu seperti ini hanya ada di café tersebut. Jika menu unggulan Anda ini ternyata pas di lidah sebagian besar orang, tidak akan sulit menarik minat pengunjung.

Desain Kafe Semenarik Mungkin

Sekarang ini jamannya media sosial, apa-apa harus diupload di sana. Termasuk aktivitas pengunjung café yang pada umumnya langsung diunggah ke Instragram mereka. Upload ke media sosial mengharuskan pengunjung untuk mencari konten terbaik. Sehingga Anda para pebisnis kafe harus pandai-pandai untuk mendesain hingga terlihat instagramable.

Hal ini bisa dikatakan sebagai tips bangun café yang paling penting. Semakin menarik desain cafe Anda, nantinya akan disukai lebih banyak pengunjung. Sehingga dapat bersaing dengan cafe-café lain. Jika kesulitan untuk mendesainnya, minta tolong saja pada ahlinya. Sehingga, Anda tidak terlalu keluar banyak uang dan konsep yang diinginkan pun lebih efektif.

Itu dia tadi tips bangun café 100% terjitu yang harus Anda coba. Poin terakhir harus Anda garis bawahi. Soal desain tidak boleh Anda abaikan sama sekali. Saat bingung pilih konsep, tema, atau ekterior café langsung saja hubungi ahlinya seperti Ksp Kontraktor. Anda akan dibantu untuk bangun café instagramable terbaik dan bisa menghasilkan keuntungan besar.

 

Tips Bangun Cafe 100% Sukses Menguntungkan

Cek Portopolio KSP KOTRAKTOR

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *