Rumah tak hanya sekedar bangunan untuk tempat tinggal saja. Melainkan tempat kita lebih mengenal terhadap diri sendiri. Oleh karena itu, pastikan Anda membuat rumah yang mampu membuat diri nyaman dan betah berada lama-lama dalam ruangannya. Berikut ini ada beberapa tips membuat desain interior rumah yang dapat disesuaikan dengan kepribadian masing-masing, yaitu:
Tanya Pada Diri Sendiri Agar Mengenal Kepribadian Anda
Ketika Anda berniat membuat dekorasi rumah yang menggambarkan kepribadian sendiri, maka buat dengan mengajukan beberapa pertanyaan sederhana. Ada beberapa contoh pertanyaan yang bisa Anda gunakan, seperti:
- Apa yang paling Anda hargai dalam kehidupan ini?
- Apa yang membuat Anda selalu merasa gembira, senang, ceria dan terinspirasi?
- Tempat atau aktivitas apa yang membuat Anda bisa rileks dan merasa nyaman?
Jika Anda sudah menemukan jawabannya, maka bisa lanjut ke tips membuat desain interior rumah sesuai kepribadian berikutnya.
Menentukan Gaya Desain Sesuai Keinginan
Jika sudah menentukan desain interior rumah yang diinginkan, saatnya Anda mulai mendekor ulang hunian tersebut. Apabila Anda adalah seorang yang memiliki kepribadian tertutup, perfeksionis, namun praktis, maka bisa menggunakan desain minimalis.
Sementara jika Anda adalah sosok yang terbuka, cinta lingkungan dan memiliki jiwa sosial yang tinggi, maka bisa menerapkan gaya desain skandinavia. Pasalnya, desain ini mampu memberikan kehangatan dan keceriaan kepada penghuni rumah.
Selanjutnya, jika Anda memiliki kepribadian jujur, tegas dan apa adanya, maka pilih gaya desain industrial.
Ciptakan Ruangan yang Mampu Menggambarkan Kepribadian Sendiri
Tips membuat desain interior rumah berikutnya adalah membuat salah satu ruangan yang dapat menggambarkan kepribadian Anda sendiri. Ruang tersebut bisa Anda gunakan untuk fokus terhadap hobi, ruang belajar, ruang kerja, membaca atau lainnya.
Ruangan personal ini memang sangat penting Anda miliki dalam rumah agar bisa mengenal diri sendiri secara utuh. Sehingga, Anda bisa menjadi lebih fokus dan menggunakan ruangan tersebut di waktu tertentu.
Pastikan untuk Memperhatikan Tingkat Kebutuhan dan Fungsi Furniture yang Digunakan
Tips membuat desain interior rumah selanjutnya adalah Anda harus memahami tingkat kebutuhan serta nilai fungsi dari furniture yang akan digunakan. Anda dapat menggunakan furniture yang memiliki sifat customizable agar bisa disesuaikan dengan kebutuhan maupun kepribadian.
Jika Anda termasuk dalam golongan orang dengan sifat terbuka, aktif dan dinamis, maka pilih furniture yang memiliki banyak detail. Namun, jika Anda adalah orang tertutup, stabil maupun terorganisir, maka pilih perabot yang memiliki gaya lebih simpel dan sederhana.
Baca juga | 5 tip membangun rumah dengan harga murah
Pilih Warna yang Menjadi Identitas diri Anda
Setiap warna memiliki makna, penggambaran, serta efek karakter yang berbeda-beda. Oleh karena itu, pastikan Anda memilih warna yang sesuai dengan kepribadian Anda.
Misalnya, di ruangan anak, Anda bisa memberikan warna-warna terang dan ceria, dimana warna seperti itu adalah warna favorit mereka. Selanjutnya, untuk ruang keluarga dan ruang tamu, Anda bisa menggunakan warna monokrom atau kombinasi putih yang elegan.
Untuk orang yang memiliki kepribadian terbuka, biasanya akan menggunakan perpaduan warna cerah. Misalnya, biru dengan oranye, merah dan hijau, serta kuning dengan warna ungu serta lainnya.
Itulah beberapa informasi terkait tips membuat desain interior rumah yang bisa Anda gunakan dan praktekan sekarang. Apabila Anda membutuhkan ide desain interior rumah yang kekinian dan menarik, maka bisa hubungi Ksp Kontraktor untuk membantu Anda dalam membuat interior rumah yang sesuai keinginan.
Cek Portopolio KSP KOTRAKTOR